Notifikasi
Tidak ada notifikasi baru.

Cara Mudah Membuat Logo Twitter di Photoshop

Membuat Logo Twitter di Photoshop - Siapa yang tidak tau salah satu pesaing media sosial facebook yang satu ini yaitu twitter. Twitter merupakan media sosial yang banyak digunakan di indonesia bahkan dunia. Di playstore, twitter sudah diunduh lebih dari 1 milyar unduhan. Jika ingin viral di twitter caranya mudah, tinggal katakan kalimat ajaib di twitter yaitu "twitter do your magic". Tetapi kali ini kita tidak akan membahas bagaimana cara menjadi viral di twitter ya. Kita akan membahas bagaimana cara membuat logo twitter. Logo twitter sangat ikonik sekali dengan gambar burung dan warna biru muda.

Cara Mudah Membuat Logo Twitter di Photoshop
Cara Membuat Logo Twitter di Photoshop


Sebelum ke tutorial pembuatan logo twitter, kita kenali dulu sejarah logo twitter.

Sejarah Logo Twitter

Logo Twitter pertama kali dibeli pada tahun 2006 dari sebuah situs web yang memang khusus menjual logo untuk perusahaan. Nama pencipta logo twitter adalah Simon Oxley, seorang desainer grafis yang berasal dari Inggris dimana sebelumnya sudah pernah membuat banyak sekali logo untuk dijual ke perusahaan.

Burung biru twitter yang dijual oleh Simon adalah salah satu dari sekian banyak logo di sebuah situs yang bernama iStock. Harga yang ditawarkan oleh Simon untuk burung biru saat itu adalah sebesar US$15, atau hanya sekitar Rp 200 ribu saja.

Akan tetapi pada tahun 2009, karena waktu itu perusahaan tidak diizinkan untuk menggunakan gambar yang dibeli di iStock menjadi sebuah logo perusahaan, akhirnya logo tersebut diganti. Biz Stone dibantu oleh Philip Pascuzzo menciptakan logo yang baru untuk twitter. Mereka berdua menamai burung biru tersebut dengan nama "Larry The Bird."

Namun, setahun kemudian, tepatnya di tahun 2010 Twitter kembali mengubah logonya. Mereka membuat logo desain burung menjadi lebih sederhana.

Nah itu lah sedikit sejarah tentang logo burung biru milik Twitter.

Setelah mengetahui sejarah logo twitter mari kita lanjutkan pembuatannya di Phtotoshop. 

Langkah Pembuatan Logo Twitter di Photoshop

Siapkan alat dan bahan terlebih dahulu.

Alat dan Bahan :

- Photoshop

Photoshop yang saya gunakan untuk membuat logo twitter adalah Photoshop CS5. Kalian dapat menggunakan Photoshop versi lainnya. 

- Font Pico Black

Jenis font yang digunakan adalah Pico Black. Kalian bisa mengunduh font ini secara gratis di Dafontfree.io

- Warna biru muda

Warna biru muda yang digunakan twitter memiliki kode warna 00aced

Baca juga : Cara Membuat Logo Terbaru Google di Photoshop

Langkah - Langkah :

1. Buka terlebih dahulu Aplikasi Photoshop.

2. Pada bagian menu, pilih File - New - Isi bagian nama - masukkan ukuran 600px 400px lalu klik OK.

Membuat lembar baru
Membuat lembar baru

3. Silahkan instal Font Pico Black yang tadi sudah diunduh di situs Dafontfree.io.

4. Pada bagian toolbar sisi kiri, ubah warna pada "set foreground color" menjadi biru muda atau kode warna 00aced.

Mengganti warna set foreground color
Mengganti warna set foreground color

5. Tulis kata "twitter" di lembar yang sudah dibuat menggunakan Font Pico Black yang tadi telah di instal. Kira-kira hasilnya seperti dibawah ini.

Menulis tulisan "twitter"
Menulis tulisan "twitter"

5. Kita ubah jenis font pada huruf "e" menjadi Tw Cen MT Condensed Extra Bold.

Mengganti jenis font pada huruf "e"
Mengganti jenis font pada huruf "e"

Sekarang menjadi lebih mirip bukan?

6. Langkah terakhir adalah dengan menambahkan icon burung setelah tulisan twitter.
7. Untuk membuat icon burung dapat menggunakan Pen Tool.

Menggambar icon burung twitter dengan Pen Tool
Menggambar icon burung twitter dengan Pen Tool

8. Buat dari ujung ekor, lalu sayap dan kemudian kepalanya.
9. Taruh icon burung yang sudah dibuat di belakang tulisan twitter seperti gambar dibawah ini.

Hasil akhir logo twitter
Hasil akhir logo twitter
 

Sekian tutorial cara membuat logo twitter di Photoshop. Semoga tutorial ini bermanfaat atau mungkin kalian ada font yang lebih mirip untuk logo twitter silahkan komen di halaman komentar ya. Sampai jumpa lagi di tutorial selanjutnya.

Desain Grafis Photoshop
Yosa AP
Yosa AP
Guru, Desainer, Programmer
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar