Membuat Jaringan Dengan 1 Router di Cisco Packet Tracer

Yosa AP
---
Cara Menghubungkan 2 PC Dengan 1 Router di Cisco Packet Tracer - Halo Sobat, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang bagaimana cara membuat jaringan dengan menggunakan 1 router di aplikasi Cisco Packet Tracer. Router merupakan salah satu perangkat keras jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan dengan segmen yang sama maupun berbeda. Untuk hari ini kita akan meghubungkan 2 PC dengan 1 router.
Daftar Isi :
Alat dan Bahan
Sebelum memulai konfigurasi siapkan alat dan bahan dibawah ini :
1. 2 PC
2. 1 Router
3. 2 Switch/Hub
4. Kabel Straight
1. 2 PC
2. 1 Router
3. 2 Switch/Hub
4. Kabel Straight
Tampilan Jaringan yang Dibuat
Kira-kira tampilan jaringan yang akan kita buat adalah seperti dibawah ini :
Membuat jaringan dengan menggunakan 1 router di cisco |
Pembagian IP untuk setiap PC
PC0 :
IP Address 192.168.1.2
Subnetmask 255.255.255.0
Gateway 192.168.1.1
PC1 :
IP Address 192.168.2.2
Subnetmask 255.255.255.0
Gateway 192.168.2.1
Langkah pembuatan
1. Siapkan 2 PC/Laptop, 2 Switch dan 1 Router.
2. Hubungkan tiap perangkat dengan menggunakan kabel straight.
3. Biasanya saat menghubungkan switch ke router kabel akan berwarna merah. Hal tersebut terjadi karena perangkat router belum di On kan.
Hubungkan PC dengan Switch dan Switch dengan Router |
Tampilan kabel apabila semua perangkat sudah terhubung |
5. Langkah selanjutnya adalah memberikan IP pada PC0 dan PC1.
6. Klik pada PC0 - Desktop - IP Configuration. Lalu masukkan alamat IP 192.168.1.2, Subnetmask 255.255.255.0 dan Gateway 192.168.1.1
Setting IP pada PC0 |
7. Klik pada PC1 - Desktop - IP Configuration. Lalu masukkan alamat IP 192.168.2.2, Subnetmask 255.255.255.0 dan Gateway 192.168.2.1
Setting IP pada PC1 |
8. Pastikan terlebih dahulu untuk port kabel yang terhubung adalah seperti ini.
Tampilan port yang digunakan |
9. Langkah selanjutnya adalah setting IP pada router.
10. Klik pada Router - Config - FastEthernet0/0 - masukkan gateway dan subnetmask milik PC0 seperti dibawah ini.
Setting pada Router dengan menambahkan IP Gateway |
11. Masukkan juga gateway dan subnetmask milik PC1 ke FastEthernet 1/0 seperti dibawah ini.
Setting pada Router dengan menambahkan IP Gateway |
12. Langkah yang terakhir adalah melakukan pengujian dengan menggunakan Ping dari PC0 ke PC1.
13. Klik pada PC0 - Desktop -Command Promt - tulis "Ping 192.168.2.2".
Uji ping pada jaringan yang menggunakan 1 Router |
Sekian tutorial tentang menghubungkan 2 PC dengan 1 router di Cisco Packet Tracer. Semoga artikel ini bermanfaat. Selamat mencoba dan sampai jumpa di tutorial selanjutnya.
Posting Komentar
Posting Komentar